News, Artikel & Promosi

Suzuki Paling Indonesia! 3 juta Mobil Suzuki Produksi Dalam Negeri

Suzuki Telah Memproduksi Tiga Juta Unit Mobil di Indonesia

UMC NEWS I Suzuki Indonesia menorehkan pencapaian 3 juta unit produksi mobil Suzuki di Indonesia. Angka pencapaian tersebut diraih sejak Suzuki Indonesia memproduksi Carry ST20 pada tahun 1976. Kendaraan model pick up produk Indonesia ini langsung menjadi primadona di kelas kendaraan niaga ringan sejak awal kehadirannya. Durabilitas dan efisiensi mobil ini selalu diandalkan para pelaku usaha dan bisnis di berbagai wilayah di Indonesia. Hingga saat ini, Suzuki Carry masih diproduksi dengan kehadiran generasi terbaru yang sekaligus memegang market share tertinggi di kendaraan niaga ringan, sehingga mempertegas statusnya sebagai Rajanya Pick-up di Indonesia.

SUZUKI CARRY “RAJANYA PICK-UP DI INDONESIA”


Presiden Direktur PT Suzuki Indomobil Motor, Shingo Sezaki, melalui sambutannya pada seremoni pencapaian 3 juta unit produksi mobil di fasilitas produksi Suzuki Cikarang (16/1) dihadapan para Komisaris, Board of Director dan 52 Perusahaan Mitra Bisnis Suzuki yang telah bekerjasama membangun dan mengembangkan Suzuki Indonesia hingga saat ini menyampaikan,  “Sesuai dengan misi perusahaan yang kita jalani, yaitu menghadirkan produk dan layanan berkualitas tinggi berorientasi kepada konsumen, Suzuki secara aktif dan konsisten selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik hingga akhirnya berhasil mencapai momentum bersejarah akumulasi produksi mobil ke-3 juta unit. Dengan pesatnya perkembangan bisnis Suzuki ini yang tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, kami tentu sangat mengapresiasi dan berterima kasih setinggi-tingginya kepada seluruh karyawan, mitra bisnis, dealer, konsumen dan Pemerintah Indonesia atas segala dukungan dan kepercayaannya terhadap Suzuki hingga kami sekarang bisa sampai pada titik ini.”


Suzuki memulai kiprah produksinya di Indonesia melalui model Carry ST20. Selain memproduksi kendaraan niaga, PT Suzuki Indomobil Motor juga berkembang untuk memproduksi beragam model dan varian mobil Suzuki untuk pasar Indonesia juga global di segmentasi kendaraan penumpang. Produk-produk berkualitas dan bernilai tinggi seperti XL7, All New Ertiga, New Carry dan APV dihasilkan oleh keterampilan dan pengalaman sumber daya manusia terbaik di PT SIM. Seluruh komitmen dan kerja keras di PT SIM diberikan untuk memberikan kepuasan dan kebanggaan kepada masyarakat Indonesia.

SUZUKI XL7 HYBRID


Diluncurkan pada 2022, Suzuki All New Ertiga Hybrid sebagai mobil kebanggaan Suzuki yang terlahir sebagai unit produksi ke-3 juta, menandai titik sejarah baru bagi Suzuki selama 52 tahun berkiprah di Indonesia. Kehadiran All New Ertiga Hybrid sekaligus menjadi wujud komitmen Suzuki dalam menghadirkan mobil untuk memenuhi beragam kebutuhan di Indonesia, sebagai kendaraan keluarga yang nyaman, lebih ramah lingkungan, efisien dan bernilai tinggi.
Suzuki UMC selaku authorized dealer Suzuki Surabaya dan Suzuki Jawa Timur memperkenalkan Suzuki All New Ertiga Hybrid pada 15 Juni 2022. Dengan harga paling mahal Rp 310.000.000 untuk varian Sport Hybrid AT, menjadikannya sebagai kendaraan terelektrifikasi paling terjangkau di pasar mobil Surabaya. Berikut price list yang dikeluarkan UMC Surabaya sebagai Suzuki dealer di wilayah Surabaya untuk kendaraan Suzuki produk Indonesia (*)

SUZUKI ERTIGA HYBRID

New Carry
FD   Rp 182.500.000
WD   Rp 184.300.000
FD AC PS  Rp 190.000.000
WD AC PS  Rp 191.250.000


All New Ertiga
GA MT   Rp 245.500.000
GL MT   Rp 267.000.000
GL AT   Rp 277.500.000
GX Hybrid MT  Rp 287.000.000
GX Hybrid AT  Rp 299.000.000
Sport Hybrid MT Rp 298.500.000
Sport Hybrid AT Rp 310.000.000


XL7
Zeta MT  Rp 266.000.000
Zeta AT  Rp 277.250.000
Beta Hybrid MT Rp 293.250.000
Beta Hybrid AT Rp 303.500.000
Alpha Hybrid MT Rp 304.000.000
Alpha Hybrid AT Rp 314.500.000


New APV
Blind Van  Rp 190.750.000
GE PS   Rp 234.250.000
GL   Rp 243.000.000
GX   Rp 256.750.000
SGX   Rp 262.000.000
SGX Lux R15  Rp 279.500.000
SGX Lux R17  Rp 283.500.000

Untuk konsultasi mobil, dan informasi lebih lanjut hubungi kontak WhatsApp Resmi Suzuki UMC Surabaya di 081131113300


Lainnya

...
Suzuki Ignis Mobil Anak Muda Sporty Dan Stylish
UMC NEWS I Suzuki Ignis tampil atraktif dan dinamis, selaras dengan selera generasi muda milenial. Beda dengan tampilan sub compact hatchback di kelasnya, Suzuki Indonesia menghadirkan Ignis dalam dua...

Selengkapnya

...
Mobil Hybrid Suzuki Pilihan Indonesia
UMC NEWS I Sejak diperkenalkan pertengahan tahun 2022, antusiasme masyarakat Indonesia pada produk mobil Suzuki hybrid buatan Suzuki Indonesia terus meningkat. Diawali oleh Suzuki Ertiga Hybrid yang d...

Selengkapnya

...
Kenapa harus Suzuki Carry?
UMC NEWS I Dari data yang dirilis GAIKINDO, sepanjang Januari-Maret 2024, Suzuki Carry terjual sebanyak 8.046 unit, meraup 31,56 persen penjualan pick up dengan GVW (Gross Vehicle Weight) di bawah 5 t...

Selengkapnya

||